Sejarah ISBN dan Syarat Menjadi Bagian Kepengurusan ISBN

Sejarah ISBN dan Syarat Menjadi Bagian Kepengurusan ISBN

Sejarah ISBN dan syarat menjadi kepengurusan ISBN. Sebagai seorang penulis, kamu tentu sudah mengenal bagian kepengurusan ISBN yang merupakan badan pengidentifikasian sebuah buku. Bila kamu menerbitkan sebuah buku kamu akan masuk kedalam proses yang satu ini. Untuk lebih detailnya, yuk intip sejarah terbentuknya badan ISBN.

Sejarah ISBN dan Syarat Menjadi Bagian Kepengurusan ISBN

1. Sejarah Terbentuknya ISBN

International Standard Book Number, atau ISBN adalah suatu badan yang bertugas untuk memberikan identifikasi buku-buku yang digunakan secara komersial.

Faktanya, sistem ISBN sendiri pertama kali muncul pada negara Britania Raya tahun 1966 oleh seorang pedagang buku dan alat-alat tulis yang bernama W H Smith dan mulanya bernama Standard Book Numbering atau SBN hingga tahun 1974. Sistem ini mulanya mengadopsi  standar internasional ISO 2108 tahun 1970. Pengidentikasi serupa, International Standard Serial Number (ISSN), telah berguna untuk publikasi periodik seperti majalah. ISBN sendiri berguna bagi penerbitan buku, nomor ISBN tidak bisa dipergunakan dengan sembarangan. Karena hal tersebut memuat aturan oleh sebuah lembaga internasional yang berkedudukan di Berlin, Jerman.

Sementara itu, untuk memperolehnya bisa kamu lakukan dengan cara menghubungi perwakilan lembaga ISBN pada setiap negara yang telah mendapatkan kewenangan resmi oleh Lembaga internasional ISBN. Sementara itu, perwakilan lembaga internasional ISBN Indonesia adalah Perpustakaan Nasional RI yang mendapat izin resmi sebagai badan nasional ISBN untuk wilayah negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI) pada tahun 1986. Kesepakatan bersama Memorandum of Understanding (MoU) antara Internasional ISBN Agency dengan Perpustakaan Nasional RI untuk urusan ISBN yang telah mendapat tanda tangan tepatnya pada tanggal 31 Maret 2005.

Supaya kamu bisa memahami seluk beluk ISBN, kamu bisa klik link berikut ini.

Pengertian ISBN, Struktur, dan Fungsinya dalam Ilmu kepenulisan

2. Syarat Menjadi Bagian Kepengurusan ISBN

Bilamana kamu ingin menjadi seorang yang berperan dalam kepengurusan ISBN maka kamu harus memperhatikan syarat-syarat yang telah tertera. Dan berikut ini merupakan persyaratannya, antara lain yaitu:

  1. Mengisi formulir surat pernyataan yang menyangkut stempel penerbit dengan menunjukkan bukti legalitas penerbit atau lembaga yang bertanggung jawab (akta notaris).
  2. Membuat surat permohonan atas nama penerbit (berstempel) untuk buku yang akan terbit.
  3. Mengirimkan fotokopi berupa :
    • Halaman judul
    • Balik halaman judul (halaman copyright)
    • Daftar isi
    • Kata pengantar

Bilamana kamu ingin mendapatkan jasa ISBN profesional serta bertarif murah dalam kamu menerbitkan karya tulis yang kamu buat. Kamu bisa kunjungi link berikut ini:

Jasa pengurusan ISBN dan barcode murah terpercaya tahun ini

Demikianlah artikel yang saya buat mengenai ISBN. Bagikan informasi dan kirim kepada teman media sosialmu, sanak keluarga, sahabat, dan orang penting yang kamu miliki. Semoga bermanfaat.

Sekian dan terimakasih.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *