Penyebab berkurangnya minat menulis dikalangan Milenial , merupakan suatu fenomena yang sangat wajar. Padahal bila kita kerja ataupun menempuh pendidikan pasti ada unsur menulis.
Jadi apa yang terjadi di kalangan remaja sekarang ? Saya akan mencoba mengulas hal tersebut.
Minat menulis setiap orang memang berbeda, ada yang gemar menulis ada juga yang sangat malas menulis.
Penyebab Berkurangnya Minat Menulis di Kalangan Milenial
Semua orang bisa menulis tetapi hanya beberapa yang mau melakukannya, faktor lain yang yang menjadi pemicu yaitu kemalasan.Kemalasannya yaitu banyaknya tugas, terlalu sibuk bermain, dan adanya teknologi canggih.
Teknologi ini dapat menyebabkan berkurangnya minat menulis, sebab metode yang disajikan lebih praktis dan menghemat tenaga. Contonya: saling berkirim pesan melalui ponsel.
Selain itu, gaya hidup juga mempengaruhi generasi sekarang yang cenderung lebih memilih jalan-jalan atau menghabiskan waktu untuk bermain daripada menghabiskan waktu menulis.Generasi sekarang lebih banyak menulis di media sosial daripada di buku.
Hal ini dapat saya amati di perpustakaan kampus yang hanya menjadi tempat penyimpanan buku. Tak banyak mahasiswa yang mau memasuki ruangan itu mungkin hanya beberapa orang saja.
Padalah secara umum menulis dapat memberikan manfaat yang bagus untuk kita, yaitu mendapat banyak referensi yang dapat kita simpan dengan menggoreskan sebuah pena.
Beda lagi kalau kita simpan dalam sebuah media yang sewaktu-waktu bisa hilang. Kita juga menjadi lebih kreatif jika mau mengembangkan setiap unek-unek atau inspirasi kita kedalam bentuk sastra.
Menulis dapat dilakukan dari hal kecil yaitu dengan menulis diary atau buku harian. Mungkin bagi kalangan tertentu buku diary ini dianggap alay atau lebih parahnya bisa di bilang introvert . Karena kita kebanyakan menceritakan perasaan dengan sebuah buku.
Namun tidak semua orang suka menulis dianggap introvert karena sering menyendiri atau lebih memilih tempat yang agak damai. Karena menulis membutuhkan sebuah konsentrasi agar menjadi sebuah bentuk tulisan yang diinginkan.
Pada umumya seseorang yang menggemari bidang menulis akan lebih terperinci dalam mengerjakan tugas, dan cenderung terlihat mempersulit diri dengan mengkritisi setiap kata yang disampaikan.