Seorang koki harus terus mengasah kemampuannya agar bisa menghasilkan masakan terbaik. Hal yang sama berlaku untuk penulis. Agar bisa menghasilkan tulisan yang baik, maka penulis harus terus berlatih. Salah satu cara melatih kemampuan menulis adalah dengan mengikuti perlombaan.
Ada begitu banyak perlombaan yang disediakan bagi para penulis, baik yang masih pemula maupun yang sudah senior. Untuk mengakses info lomba pun sangat mudah di zaman sekarang ini, cukup buka internet dan beragam perlombaan bisa kamu temukan.
Daftar isi
ToggleLomba Menulis Cerpen dan Puisi Batch 1 Tema Amerta dan Rona
Namun, kamu harus jeli dalam memilih ajang perlombaan yang akan kamu ikuti. Pastikan lomba tersebut worth it dan bisa memberikan banyak benefit supaya waktu juga tenagamu tidak terbuang percuma.
Oleh karena itu, Detak Pustaka kembali hadirkan Lomba Menulis sebagai wadah untuk mengembangkan bakat menulismu. Tidak tanggung-tanggung, kali ini Detak Pustaka meluncurkan dua kategori lomba sekaligus, yaitu cerpen dan puisi.
Artikel yang sesuai:
Tema tiap kategori lomba berbeda tapi tetap unik:
Untuk cerpen, kami mengangkat tema “Amerta” yang dalam KBBI berarti abadi. Kamu bisa menceritakan tentang kisah cinta yang abadi, ataupun kisah romansa yang tidak akan pernah terlupakan.
Sedangkan untuk puisi menggunakan tema “Rona” yang dalam KBBI berarti cahaya muka/wajah. Bisa menceritakan tentang seseorang yang tertarik dengan lawan jenis karena rona wajahnya, atau menjabarkan tentang rona wajah orang yang disayangi.
Pastinya, lomba ini sangat worth it buat kamu ikuti karena bersifat GRATIS. Lomba ini terbuka untuk umum, alias siapa pun boleh mendaftar. Tertarik untuk ikut? Yuk, simak informasi lomba di bawah ini:
Timeline Lomba:
- Pendaftaran & Pengumpulan Karya : 18 September – 2 Oktober 2022
- Pengumuman Karya Terpilih : 12 Oktober 2022
Syarat dan Ketentuan Lomba:
- Penulis diperbolehkan mengikuti kedua kategori lomba, tetapi hanya boleh mengirimkan satu naskah di tiap kategori.
- Wajib follow Instagram @detakpustaka dan @halopenulis
- Wajib subscribe YouTube Detak Pustaka.
- Share poster event ini di feed Instagram kamu, lalu tag @detakpustaka dan @halopenulis, kamu bisa download posternya di sini => Download Poster Lomba
- Tag 3 orang temanmu di komentar postingan ini di Instagram @halopenulis atau @detakpustaka.
Benefit:
- Juara 1 mendapat uang pembinaan 500K, juara 2 mendapat 250K, dan juara 3 mendapat 100K
- Karya penulis terpilih akan dibukukan.
- Penulis yang karyanya terpilih akan mendapatkan sertifikat cetak*)
- Tiga penulis terbaik namanya akan dicantumkan di cover depan.
- Voucher kelas dan uang tunai bagi tiga penulis terbaik*)
- Royalti 25% untuk penulis yang karyanya dibukukan*)
NB: *) Syarat dan ketentuan berlaku.
Syarat dan Ketentuan Tulisan:
- Karya harus mengikuti tema yang ditetapkan: (1) Tema Cerpen: Amerta (abadi), (2) Tema Puisi: Rona (cahaya muka/wajah).
- Panjang tulisan maksimal 700 kata untuk cerpen, dan 300 kata untuk puisi.
- Karya orisinal dan belum pernah dipublikasikan di mana pun.
- Tidak mengandung unsur SARA.
- Menggunakan ejaan yang baik dan benar.
- Menyertakan bionarasi singkat (tidak lebih dari 200 kata).
Format Penulisan:
- Font Arial ukuran 10 pt, spasi 1 dan ukuran kertas A4.
- Dokumen disimpan dalam bentuk file Ms. Word dengan format doc/docx dengan nama file: LM_BATCH1_NAMA_NOMOR WA.
Cara daftarnya gimana?
Untuk mendaftar silakan klik link berikut: DAFTAR di link tersebut kamu diharuskan langsung upload karya yang akan dilombakan. Jadi, sebelum mendaftar, pastikan karyamu sudah selesai. Buat kamu yang kesusahan upload di link di atas, kamu bisa pakai link alternatif ini: Link Daftar Alternatif.
Cek hasil lomba
Daftar juara umum dan 3 penulis terbaik masing-masing tema bisa kamu cek di Instagram @halopenulis di link berikut: Daftar juara umum, untuk daftar penulis terpilih kamu bisa cek di link berikut: Daftar penulis terpilih.