Cara membuat desain layout menggunakan microsoft word, sebagian orang memang pandai dalam membuat desain buku. Namun, membuat desain yang mampu membuat luluh pandangan mata pembaca sangatlah sulit. Kamu perlu belajar mengenai apa desain grafis dan cara yang perlu kamu gunakan dalam membuatnya.
Tak heran apabila seorang desainer mampu memikat pandangan pelanggan hanya dengan menggunakan desain yang telah beliau buat. Namun bagi kamu yang ingin membuat desain berupa layout buku, saya akan memberitahukan tips dan caranya. Lantas, bagaimana cara membuat desain layout buku pada microsoft word?
Cara Membuat Desain Layout Buku Menggunakan Microsoft Word
Berikut adalah langkah-langkah yang harus kamu tempuh:
- Buka MS Word 2007.
- Buka “Dokumen” yang nantinya akan menjadi lembar kerja.
- Klik “Page Layout” lalu pilih tanda panah ke bawah yang berada di bagian kanan bawah Page Layout,
- Pada bagian “Multiple pages” tombol panah di klik yang asalnya “Normal” dan rubahlah menjadi “Book fold”
- Orientasi secara otomatis akan berubah menjadi “Landscape”.
- Pada bagian “Paper” perlu kamu isi “Paper size” atau ukuran kertas yang dapat kamu sesuaikan dengan kertas yang bisa bisa gunakan adalah kertas A4 atau HVS tergantung kebutuhan serta ukuran buku yang kamu inginkan dan untuk info ukuran novel biasanya adalah A5 yaitu 14.8×21 cm.
- Pada bagian “Layout” pilih “Section direction” yang bisa kamu sesuaikan dengan model huruf yang akan dipergunakan.
- Bila huruf yang digunakan adalah huruf “Latin” maka pilih “Left-to-right”, tapi bila huruf yang nanti akan digunakan adalah huruf “Arab” maka pilih “Right -to-left”.
- Dan jangan lupa pada bagian “Header and footer” dicentang pada bagian “Different odd and even” supaya halaman ganjil dengan genap nantinya akan berbeda.
- Kemudian teman-teman tinggal atur “margin” dengan disesuaikan dengan keinginan serta ketebalan buku yang akan dibuat.
-
- “Top” adalah jarak tulisan dengan bagian atas kertas.
- “Bottom” adalah jarak tulisan dengan bagian bawah kertas.
- “Inside” adalah jarak akhir tulisan dengan bagian ujung akhir kertas.
- “Outside” adalah jarak awal tulisan dengan bagian ujung awal kertas.
Sudah punya naskah tapi masih bingung dalam hal layout, percayakan pengerjaan pada kami Detak Pustaka, karena kami memiliki harga yang terjangkau serta berkualitas. Untuk informasi lebih lanjut, silakan supaya klik link yang sudah tertera.
Jasa Desain Layout Majalah Murah dan Profesional Tahun Ini
Artikel yang sesuai:
Demikianlah artikel mengenai jasa desain layout yang berkualitas serta murah. Bilamana artikel ini bermanfaat, silakan supaya membagikan informasi yang berguna kepada sesama teman dan orang yang kamu kenal.
Sekian dan terimakasih.